KESADARAN
A. Latar belakang
Pengenalan akan aspek-aspek ini membuahkan pengenalan terhadap diri sendiri. Dan pengenalan terhadap diri sendiri merupakan syarat utama untuk mencapai hidup yang otentik. Selain didorong oleh motivasinya manusia juga dipengaruhi oleh kesadaran yang ada di dalam dirinya. Pada bab ini saya akan mencoba memberikan beberapa refleksi filosofis tentang fenomena kesadaran manusia. Sebagai kerangka saya banyak terinspirasi dari pembacaan saya terhadap tulisan Ken Wilber dan Lycan W.G.
Di dalam sejarah para filsuf dan psikolog seringkali berbicara tentang "problematika kesadaran" (the problem of consciousness), seolah problem kesadaran merupakan problem yang sudah jelas pemetaannya. Descartes, seorang filsuf modern asal Prancis, berupaya menanggapi problem itu dengan merumuskan pendapatnya sendiri. Ia berpendapat bahwa pikiran manusia merupakan entitas yang lebih tinggi tingkatannya dari pada tubuh. Pikiran mempunyai prioritas atas tubuh. Fakta bahwa kita dapat berpikir menunjukkan bahwa manusia merupakan entitas yang memiliki kesadaran. Ada relasi internal antara kesadaran dan pikiran.[1] Pikiran juga memiliki prioritas atas dunia. Tanpa pikiran tidak ada realitas eksternal. Dengan demikian pikiran terpisah dari dunia. Pikiran adalah entitas yang mandiri. Pikiran juga terlepas dari tubuh. Argumen Descartes banyak dikenal sebagai teori tentang dualisme tubuh dan jiwa. Pandangan semacam ini mendominasi dunia filsafat, terutama dalam metafisika dan epistemologi, dari abad ke-17 sampai pertengahan abad ke-20. Pada akhir dekade 1950-an pandangan ini mulai ditantang dari berbagai penjuru.
B. Behaviorisme dan Kritik terhadap Dualisme
Penantang pertama adalah para pemikir positivisme logis. Mereka memprioritaskan verifikasi dari pikiran individual. Pernyataan yang bermakna adalah pernyataan yang bisa diverifikasi langsung di dalam realitas. Pernyataan yang bermakna adalah pernyataan yang menggunakan "bahasa bersama yang bisa diobservasi secara inter personal" ( interpersonally shared observation language). Cara pandang ini kemudian menjadi basis bagi behaviorisme di dalam filsafat dan psikologi.
Behaviorisme, baik di dalam filsafat maupun psikologi, sebenarnya merupakan kritik terhadap pandangan Descartes tentang pikiran dan kesadaran. Kritik pertama berpendapat bahwa filsafat Descartes menggunakan bahasa-bahasa privat yang tidak diakui secara komunal, sehingga keakuratannya patut dipertanyakan. Kritik kedua terhadap dualisme tubuh-jiwa Cartesian adalah bahwa problem tentang keterpisahan tubuh dan jiwa di dalam filsafat Cartesian seolah tidak akan pernah terselesaikan, dan hanya tetap tinggal sebagai misteri manusia selamanya. Untuk memberikan kontribusi terhadap problem itu orang perlu menggunakan piranti sains yang empiris dan eksperimental, seperti peran otot dan organ di dalam relasi antara tubuh dan jiwa.[2] Di dalam kerangka ilmiah ini hipotesis Cartesian tidak akan lagi mengambang, melainkan bisa diverifikasi dan diuji secara empiris oleh orang banyak.
Menurut Lycan hipotesis Descartes tentang dualisme tubuh dan jiwa juga menyalahi hukum fisika. Andaikan kita bisa membuka tengkorak kepala seseorang. Kemudian kita mengamati proses mekanis yang ada di dalam otak. Di dalamnya kita melihat aliran listrik yang tidak berasal dari manapun, tetapi hanya dari kekosongan. Artinya ada semacam energi yang tidak berasal dari aspek biologis tubuh. Tentunya ini adalah penemuan yang mencengangkan, dan akan menjadi afirmasi empiris atas dualisme. Walaupun dalam realitas penemuan semacam ini akan sulit dilakukan. Para fisikawan akan menolak kesimpulan itu. Tidak mungkin ada energi yang berasal dari kekosongan, pasti ada sebab biologis yang belum diketahui.
Behaviorisme, baik di dalam filsafat maupun psikologi, berpindah dari sudut pandang orang pertama menjadi sudut pandang orang ketiga, atau pengamat. Hal yang sama berlaku di dalam refleksi tentang pikiran dan kesadaran manusia. Kesadaran manusia dianalisis secara obyektif melalui sudut pandang pengamat, dan bukan dari sudut pandang orang yang menghayatinya. Ini merupakan ciri khas pendekatan positivisme dan behaviorisme di dalam menganalisis realitas. Di dalam tulisannya Lycan dengan tegas menyatakan bahwa behaviorisme merupakan kritik yang salah sasaran terhadap dualisme di dalam filsafat.
C. Kritik terhadap Behaviorisme
Bagi para pemikir behavioris kondisi internal mental manusia bukanlah sebuah fakta. Kondisi internal mental tidaklah relevan, karena itupun akan tunduk pada hukum aksi reaksi dan stimulus respons. Misalnya anda bertanya pada orang di pinggir jalan, "Bagaimana pendapat anda tentang sepeda motor?" Ia menjawab, "Benda itu berbahaya. Begitu banyak kecelakaan terjadi karenanya." Maka dapatlah dipastikan jika anda menawarkannya untuk mengendarai motor, maka ia akan menolaknya. Dalam hal ini kondisi internal mental seseorang tidaklah relevan. Keputusannya nyaris bisa dipastikan, sama seperti satu tambah satu sama dengan dua. Akan tetapi banyak filsuf berpendapat bahwa penolakan terhadap pengetahuan tentang kondisi mental seseorang justru merupakan "kelupaan" terhadap aspek paling penting yang mempengaruhi perilaku seseorang. Para pemikir behavioris menolak mengakui kondisi internal mental seseorang sebagai sesuatu yang faktual demi alasan rigorisitas saintifik. Misalnya anda duduk dan menghadap sebuah tembok berwarna hijau. Lalu anda mengkontemplasikan warna hijau tersebut. Apakah warna hijau, yang merupakan persepsi internal mental anda, tidaklah faktual? Hanya orang bodoh yang menyebut bayangan anda tidak faktual.[3]
Lycan kemudian mengajukan alternatif terhadap behaviorisme dalam bentuk teori identitas. Di dalam teori ini kondisi internal mental seseorang berperan sangatlah penting di dalam menentukan perilakunya. Ia menyebutnya sebagai perasaan-perasaan mentah (raw feels), yang hanya dapat dipahami dengan menggunakan metode fenomenologi kualitatif. Perasaan-perasaan mentah ini melibatkan pengalaman inderawi sekaligus gambar-gambar mental (mental images). Teori identitas, juga behaviorisme, memang menolak pandangan-pandangan dualisme Cartesian. Akan tetapi teori identitas juga menolak pandangan-pandangan dasar behaviorisme. Dari sudut pandang teori identitas para pemikir behavioris mereduksikan kondisi internal mental manusia melulu pada kondisi fisiknya. Menurut Lycan kondisi internal manusia berbeda dengan kondisi fisiknya. "Kondisi mental", demikian tulis Lycan. "..adalah kondisi yang menjadi penghubung antara stimulus dan respons."[4] Kondisi mental adalah kondisi di dalam diri manusia yang menentukan apa keputusan seseorang menghadapi keadaan yang ada.
D. Menuju Teori Tentang Kesadaran
Dengan demikian kesadaran adalah bagian dari kondisi internal manusia yang harus dibedakan dengan kondisi fisiknya. Dengan menolak behaviorisme teori identitas menjadi alternatif memandang relasi antara kesadaran, tubuh, dan dunia luar. Kesadaran dapatlah dipandang sebagai penghubung antara stimulus yang diterima oleh seseorang, dan respons yang diberikannya. Inilah paham tentang kesadaran di dalam teori identitas, yang menjadi alternatif dari dualisme dan behaviorisme. Sekilas pandangan ini memang mirip dengan dualisme, yakni jiwa yang melulu dipisahkan dari badan. Namun di dalam teori identitas yang ditawarkan Lycan, pikiran, kesadaran, dan jiwa manusia terhubung dengan tubuh untuk memberikan respons terhadap rangsangan yang datang dari dunia luar. Pikiran, kesadaran, tubuh, dan dunia luar adalah empat konsep yang saling terhubung satu sama lain, yang mempengaruhi perilaku manusia secara signifikan.
Pemahaman diatas dapatlah kita jadikan titik tolak untuk merumuskan teori tentang kesadaran.[5] Menurut Wilber dewasa ini banyak bermunculan beragam pendekatan di dalam memahami fenomena kesadaran manusia. Ada beberapa aliran yang kiranya cukup dominan di dalamnya. Yang pertama adalah pendekatan ilmu pengetahuan kognitif (cognitive science). Pendekatan ini mencoba memandang kesadaran sebagai bagian dari fungsi otak yang kemudian berkembang (emerge). "Kesadaran dalam pendekatan ini", demikian Wilber, "dipandang sebagai berkembanganya jaringan-jaringan yang terintegrasi secara hirarkis."[6] Kesadaran adalah sesuatu yang bertumbuh dari kompleksnya jaringan yang saling terhubung di dalam otak manusia.
Pendekatan kedua adalah pendekatan instrospeksionisme (introspectionism). Di dalam pandangan ini kesadaran dipandang sebagai kesadaran orang pertama yang tertuju pada sesuatu di luarnya. Penafsiran terhadap realitas didasarkan pada kesadaran langsung yang muncul dari pengalaman sehari-hari, dan bukan dari pengamatan obyektif orang ketiga. Menurut Wilber pendekatan ini mencakup fenomenologi, eksistensialisme, dan psikologi introspektif.
Pendekatan ketiga adalah neuropsikologi. Di dalam pandangan ini kesadaran dipandang sebagai sesuatu yang berakar pada sistem-sistem saraf, neurotransmiter, dan mekanisme otak yang bersifat organik. Sekilas pandangan ini mirip seperti pendekatan ilmu pengetahuan kognitif. Namun ilmu pengetahuan kognitif lebih menggunakan ilmu komputer sebagai pisau analisisnya, sehingga seringkali, menurut Wilber, pendekatan ini mengalami kebingungan tentang relasi antara kesadaran dengan struktur organik dari otak. Sementara pendekatan neuropsikologi lebih berbasis pada ilmu biologi. "Dengan bersandar lebih pada ilmu saraf daripada ilmu komputer," demikian tulis Wilber, "neuropsikologi melihat kesadaran sebagai sesuatu yang secara intrinsik terhubung dengan sistem saraf organik dengan kompleksitas yang memadai."[7]
Pendekatan keempat adalah apa yang disebut Wilber sebagai psikoterapi individual (individual psychotherapy). Pendekatan ini menggunakan psikologi interpretatif dan psikologi introspektif untuk menyelesaikan masalah-masalah emosional dan personal. Pendekatan ini melihat kesadaran sebagai sesuatu yang berakar pada kemampun adaptif dari individu terhadap dunia luarnya. Pendekatan psikoterapi sangat mengandalkan suatu pemahaman tertentu tentang kesadaran, karena pendekatan itu berurusan langsung dengan kemampuan individu untuk menciptakan makna dari apa yang dialaminya. Ketidakmampuan individu untuk menciptakan makna dari peristiwa yang dialaminya, terutama peristiwa buruk, akan membuatnya terjatuh kepada tekanan mental emosional yang berat. Kondisi terakhir ini yang disebut sebagai psikopatologi.
Pendekatan kelima adalah pendekatan psikologi sosial. Menurut Wilber pendekatan ini melihat kesadaran sebagai sesuatu yang tertanam pada jaringan makna kultural tertentu. Dengan kata lain kesadaran adalah produk dari sistem sosial yang ada di dalam suatu masyarakat. Pendekatan ini terdiri dari pendekatan marxisme, konstruktivisme, dan hermeneutika kultural. Semua pendekatan ini berakar pada satu asumsi bahwa kesadaran tidaklah terletak melulu di kepala individu, tetapi ditentukan oleh kultur sosial-politik-ekonomi masyarakat.
Pendekatan keenam adalah pendekatan psikiatri klinis (clinical psychiatry). Pendekatan ini berfokus pada relasi antara psikopatologi, pola perilaku, dan psikofarmakologi. Sebenarnya pendekatan ini mirip dengan neuropsikologi. Dewasa ini, pendekatan psikiatri klinis banyak menggunakan kosa kata biologis untuk menganalisis "penyakit mental" manusia. Problem emosional dan mental, dari sudut pandang ini, dianggap merupakan problem yang terdapat di dalam sistem saraf. Pengobatannya dapat dilakukan dengan meminum obat tertentu, atau melakukan terapi tertentu.
Pendekatan ketujuh adalah pendekatan psikologi perkembangan. Pendekatan ini memandang kesadaran bukan sebagai sesuatu yang tunggal, tetapi sebagai sesuatu yang terus berkembang di dalam proses. Setiap tahap di dalam proses tersebut memiliki perbedaan yang substansial, dan harus dianalisis menurut kekhususannya masing-masing. Menurut Wilber pendekatan ini juga menyentuh perkembangan-perkembangan unik di dalam diri manusia dalam bentuk kemampuan supernatural. Kemampuan ini dianggap sebagai fungsi kognitif, afektif, moral, dan spiritual yang berada di level yang lebih tinggi.[8]
Pendekatan kedelapan adalah pendekatan pengobatan psikosomatik (psychosomatic medicine). Pendekatan ini melihat kesadaran sebagai sesuatu yang terkait erat dengan proses-proses tubuh yang bersifat biologis. Pada level yang lebih maju pendekatan ini melihat adanya kemungkinan kesadaran sebagai fungsi penyembuh dari penyakit-penyakit akut yang diderita manusia. Kesadaran bisa ditingkatkan dengan meningkatkan kekuatan doa didalam tradisi religius, misalnya. Pendekatan ini juga mempelajari dampak kekuatan kehendak dan intensionalitas manusia untuk penyembuhan. Bentuknya mulai dari terapi suara, visualisasi, sampai dengan meditasi.
Pendekatan kesembilan, menurut Wilber, adalah pendekatan nonordinary states of consciousness. Pendekatan ini mencakup area yang luas, mulai dari tafsir mimpi hingga penggunaan obat-obat tertentu yang memiliki efek halusinatif. Pendekatan ini, menurut Wilber, berusaha memahami kesadaran dalam arti yang luas. Pada titik ekstrem penggunaan obat dengan efek halusinatif bisa menimbulkan keracunan. Akan tetapi jika digunakan secara tepat, obat-obat semacam itu dapat memberikan penyembuhan pada kesadaran dengan cara-cara yang tampaknya diabaikan oleh ilmu pengetahuan, atau diremehkan oleh pendekatan-pendekatan lainnya.
Pendekatan kesepuluh yang diajukan oleh Wilber adalah pendekatan yang berasal dari tradisi Timur yang bersifat kontemplatif. Di dalam pandangan ini kesadaran, seperti yang dimaksud oleh ilmu-ilmu yang mempelajarinya, berada pada tingkatan yang lebih rendah dari yang seharusnya bisa dicapai manusia. Untuk meningkatkan kesadarannya orang perlu melakukan praktek meditasi dan yoga. Kesadaran yang sesungguhnya hanya dapat dicapai, jika orang melakukan praktek tersebut secara konsisten.
Pendekatan kesebelas dalam pandangan Wilber adalah apa yang disebutnya sebagai kesadaran kuantum. Di dalam pendekatan itu kesadaran dipandang sebagai sesuatu yang secara intrinsik terikat dengan dunia fisik. Kesadaran memiliki interaksi dan kemampuan untuk mengubah dunia luar. Jadi realitas ditentukan oleh kesadaran, terutama pada level intracellular. Pendekatan ini mencakup teori tentang dawai di dalam memandang alam semesta, sampai teori tentang hyperspace.
Pendekatan keduabelas adalah pendekatan yang disebut sebagai teori energi-energi halus (subtle energies). Di dalam pendekatan ini penelitian dilakukan dengan berpijak pada pengandaian, bahwa ada sesuatu yang disebut energi kehidupan yang melampaui fisika. Energi ini mempengaruhi kesadaran dan perilaku manusia secara signifikan. Energi ini memiliki banyak nama lain, seperti prana, ki, dan chi. Energi ini pula yang direkayasa di dalam praktek akupunktur untuk kepentingan pengobatan. Menurut Wilber energi kehidupan ini merupakan penghubung antara dunia luar yang bersifat material dengan kesadaran manusia, dan sebaliknya, yakni dunia kesadaran manusia yang tertuju pada dunia luarnya.
E. Pemadatan Teori Lebih Jauh
Wilber tidak hanya menjabarkan beragam pendekatan di dalam memahami kesadaran, tetapi juga menawarkan teorinya sendiri. Ia menyebutnya sebagai teori yang integral tentang kesadaran. Pada hemat saya teori ini cukup representatif sebagai cara untuk memahami fenomena kesadaran manusia. Coba kita lihat pandangannya lebih jauh.
Menurut Wilber suatu teori yang bersifat integral tentang kesadaran haruslah menempuh dua langkah berikut. Yang pertama penelitian yang berkelanjutan di berbagai pendekatan yang ingin memahami fenomena kesadaran manusia. Fenomena kesadaran adalah suatu enigma, yakni sesuatu yang misterius. Masing-masing pendekatan yang telah dijabarkan sebelumnya mampu memberikan sumbangan untuk memahami enigma ini. Setiap pendekatan penting, dan layak mendapatkan dukungan lebih jauh untuk mengembangkan penelitiannya.
Memang jika dilihat sekilas beberapa pendekatan terlihat sangat dekat dengan mistik, sehingga kadar ilmiahnya memang patut dipertanyakan. Akan tetapi, menurut Wilber, fenomena kesadaran itu tidak melulu ilmiah, tetapi merupakan suatu misteri. Maka pendekatan apapun sebenarnya bisa membantu kita untuk memahaminya. Dalam hal ini kesombongan ilmiah sedapat mungkin harus dicegah.
"Tidak ada pikiran manusia", demikian tulis Wilber, "yang dapat melakukan kesalahan seratus persen. Kita dapat berkata, tidak ada orang yang cukup pintar untuk salah setiap waktu."[9] Dalam konteks ini semua pendekatan dapat menyumbangkan kebenarannya masing-masing di dalam proses memahami kesadaran. Semua cara harus ditempuh, supaya enigma yang bernama kesadaran ini semakin dapat dipahami.
Yang kedua walaupun masing-masing pendekatan memiliki keunikannya sendiri, tetapi upaya untuk menciptakan kerja sama di antara ragam pendekatan tersebut teruslah harus diupayakan. Hal ini sangat penting supaya teori tentang kesadaran yang bersifat integral dapat dirumuskan secara komprehensif. "Fakta bahwa, sebagian besar, pendekatan selama ini telah terkurung di dalam kerangkengnya masing-masing", demikian Wilber, "tidak berarti bahwa bahwa realitas juga terkurung seperti itu."[10] Realitas itu melampaui batas-batas paradigma ilmiah yang digunakan oleh para peneliti. Realitas itu melompat dari satu kerangkeng ke kerangkeng yang lain. Untuk merumuskan suatu teori komprehensif tentang kesadaran, kita perlu juga untuk melompat dari satu pendekatan ke pendekatan yang lain, mengikuti lenturnya realitas yang ingin kita teliti, terutama lenturnya fenomena kesadaran.
Setiap pendekatan memiliki asumsi dan metode yang berbeda. Akan tetapi masing-masing pendekatan itu sebenarnya melukiskan aspek yang berbeda dari realitas yang sama. Dalam arti ini setiap pendekatan sebenarnya saling berhubungan satu sama lain. Setiap pendekatan menyentuh realitas, dan membahasakannya dengan menggunakan kerangka teorinya masing-masing. Dengan demikian setiap pendekatan, apapun bentuknya, memiliki arti penting sebagai salah satu cara untuk memahami satu aspek dari keseluruhan realitas.
F. Kesadaran
Kesadaran adalah kesadaran akan perbuatan. Sadar artinya merasa, tau atau ingat (kepada keadaan yang sebenarnya), keadaan ingat akan dirinya, ingat kembali (dari pingsannya), siuman, bangun (dari tidur) ingat, tau dan mengerti, misalnya , rakyat telah sadar akan politik. Kesadaran merupakan suatu yang dimiliki oleh manusia dan tidak ada pada ciptaan Tuhan yang lain.
Kesadaran yang dimiliki oleh manusia merupakan bentuk unik dimana ia dapat menempatkan diri manusia sesuai dengan yang diyakininya. Refleksi merupakan bentuk dari penggungkapan kesadaran, dimana ia dapat memberikan atau bertahan dalam situasi dan kondisi tertentu dalam lingkungan. Setiap teori yang dihasilkan oleh seorang merupakan refleksi tetang realitas dan manusia. Manusia dalam melahirkan cinta untuk semua merupakan jawaban untuk eksistensi manusia yang membutuhkan rasa dan sayang dari yang lain. Begitupula, tetang kesadaran merupakan sangat berkaitan dengan manusia bahkan yang membedakan manusia dengan binatang.
Kesadaran merupakan unsur dalam manusia dalam memahami realitas dan bagaimana cara bertindak atau menyikapi terhadap realitas. Manusia dengan dikaruniahi akal budi merpakan mahluk hidup yang sadar dengan drinya. Kesadaran yang dimiliki oleh manusia kesadaran dalam diri, akan diri sesama, masa silam, dan kemungkinan masa depannya. Manusia memiliki kesadaran akan dirinya sebagai entitas yang terpisah serta memiliki kesadaran akan jangka hidup yang pendek, akan fakta ia dilahirkan diluar kemauannya dan akan mati diluar keinginannya. Kesadaran manusia ia akan mati mendahului orang-orang yang disayanginya, atau sebaliknya bahwa yang ia cintai akan mendahuluimya , kesadran akan kesendirian, keterpisahan, akan kelelamahan dalam menghadapi kekuatan alam dan masyarakat. Semuanya kenyataan itu membuat keterpisahan manusia, eksistensi tak bersatunya sebgai penjara yang tak terperikan. Manusia akan menjadi gila bila tak dapat melepaskan diri dari penjara tersebut. (Erich Fromm, The Art of Love)
Kesadaran menurut Sartre berifat itensional dan tidak dapat dipisahkan di dunia. Kesadaran tidak sama dengan benda-benda. Kesadaran selalu terarah pada etre en sio (ada-begitu-saja) atau berhadapan dengannya. Situasi dimana kesadaran berhadapan oleh Sartre disebut etre pour soi (ada-bagi-dirinya). Bahwa kesadaran saya akan sesuatu juga menyatakan adanya perbedaan antara saya dan sesuatu itu. Saya tidak sama dengan sesuatu yang saya sadari ada jarak antara saya dengan objek yang saya lihat. Misalkan entre pour soi menunjuk pada manusia atau kesadaran.
Manusia adalah eter pour soi sebab ia tidak persis menjadi satu dengan dirinya sendiri. Tiadanya identitas manusiadengan dirinya sendiri memungkinkan manusia untuk melampaui, untuk mengatasi dirinya dan menghubungkan benda-benda dengan dirinya sesuai dengan yang dimaksud dan tujuannya. Ketidak identikan manusia dengan dirinya sendiri tampak dalam kesadaran yang ditandai oleh regativitas, penidakan. Negativitas menunjukan bahwa terhadap etre pour soi atau kesadaran hanya dikatan it is not what it is. Maka kesadaran disini merupakan non identitas, jarak, distansi. Kegiatan hakiki kesadaran merupakan menindak, mengatakan tidak. Etre por soi tidak lain dari pada menindak atau menampilkan ketiadaan. Kebebasan bagi Sartre merupakan kesadaran menindak, dan manusi sendiri merupakan kebebasan. Pada manusialah itu eksistensi itu mendahului esensi, sebab manusia selalu berhadapan dengan kemungkinan untuk mengatakan tidak. Selama manusia masih hidup ia bebas untuk mengatakan tidak, baru setelah kematian maka cirri-ciri hidupnya dapat dibeberkan. (Alex Lanur, Pengantar dalam “Kata-Kata”)
Kesadaran sebagai keadaan sadar, bukan merupakan keadaan yang pasif melainkan suatu proses aktif yang terdiri dari dua hal hakiki; diferensiasi dan integrasi. Meskipun secara kronologis perkembangan kesadaran manusia berlangsung pada tiga tahap; sensansi (pengindraan), perrseptual (pemahaman), dan konseptual (pengertian).
Secara epistemology dasar dari segala pengetahuan manusia tahap perseptual. Sensasi tidak begitu saja disimpan di dalam ingatan manusia, dan manusia tidak mengalami sensasi murni yang terisolasi. Sejauh yang dapat diketahui pengalaman indrawi seorang bayi merupakan kekacauan yang tidak terdeferensiasikan. Kesadaran yang terdiskreminasi pada tingkatan persep. Persep merupakan sekelompok sensasi yang secara otomatis terimpandan dintgrasikan oleh otak dari suatu organisme yang hidup. Dalam bentuk persep inilah, manusia memahami fakta dan memahami realitas. Persep buka sensasi, merupakan yang tersajikan yang tertentu (the given) yang jelas pada dirinya sendiri (the self evidence). Pengetahuan tentang sensasi sebagai bagian komponen dari persep tidak langsung diperoleh mnusia jauh kemudian, merupakan penemuan ilmiah, penemuan konseptual.
G. Beberapa Pengertian
Kesadaran (consciousness) merupakan salah satu topik yang paling banyak mendapat perhatian para filsuf dan para ilmuwan di bidang psikologi, neuroscience. Bagi para filsuf hal-hal yang menarik perhatian mereka antara lain adalah: apa itu kesadaran, mengapa dan bagaimana kesadaran itu muncul. Pertanyaan-pertanyaan mendasar dalam filsafat mengenai kesadaran antara lain (1) apakah kesadaranku sama dengan kesadaranmu ? (apakah “sedihku” misalnya sama dengan “sedihmu” ?, (2) apakah binatang juga mempunyai kesadaran seperti manusia ?, (3) apakah mesin seperti komputer (bisa) memiliki kesadaran ?, (5) apakah kesadaran akan terus eksis setelah manusia mati ? Pandangan para filsuf mengenai kesadaran tentu saja berbeda-beda menurut faham filsafat yang mereka anut.
Catatan singkat di atas sekadar menunjukkan bahwa pemahaman kita tentang kesadaran masih sangat terbatas. Akan tetapi hal ini tidaklah harus menjadi alasan bagi kita untuk tidak memanfaatkan hal-hal yang kita fahami dan alami tentang kesadaran untuk menolong kehidupan kita. Kita misalnya tidak ragu-ragu tentang eksistensi kesadaran kita: ketika aku merenung, berpikir, tertawa, sedih, beranjak dari tempat dudukku, membuat keputusan ringat atau berat …semua terjadi di bawah bimbingan kesadaranku …
Dalam psikologi, kesadaran didefinisikan sebagai tingkat kesiagaan individu pada saat ini terhadap rangsangan eksternal dan internal, artinya terhadap persitiwa-peristiwa lingkungan dan suasana tubuh, memori dan pikiran.
Dalam definisi di atas kesiagaan dan rangsangan (stimuli) merupakan kata kunci penting dalam kesadaran. Kesiagaan berarti kesiapan, kewaspadaan, menghadapi sesuatu. Kesiagaan termasnifestasi dalam berbagai bentuk menurut rangsangan yang diterima. Orang yang mengamati bahwa langit semakin mendung akan siap-siap dengan payung atau menangguhkan perjalanannya, atau menghentikan pekerjaan yang bakal terganggu apabila hujan datang.
Dalam Cambridge International Dictionary of English (1995) ada sejumlah definisi tentang kesadaran. Pertama, kesadaran diartikan sebagai kondisi terjaga atau mampu mengerti apa yang sedang terjadi (The condition of being awake or able to understand what is happening). “Aku tahu dia sedang bercanda”, komentar seseorang yang memahami situasi orang yang sedang bercanda. Kesadaran dalam bentuk ini bisa juga muncul dalam bentuk keraguan: “Saya belum paham betul apa maksudnya”, atau “Sebelum saya memahami konsepnya, saya tidak bisa memberikan komentar apapun”
Bandingkan kedua contoh di atas dengan pernyataan-pernyataan sesumbar yang sering kita dengar: “Saya sudah tahu semua apa isi kepalanya“.“Negara ini akan hancur di bawah kepemimpinannya”, atau “Bangsa kita sudah sejajar dengan bangsa-bangsa maju di bidang penguasaan teknologi”, atau: “Kalau terpilih menjadi anggota DPR, saya akan memberantas korupsi sampai ke akar-akarnya !”.
Kesadaran dapa juga diartikan sebagai semua ide, perasaan, pendapat, dsb. yang dimiliki seseorang atau sekelompok orang. (All the ideas, feelings, opinions, etc. held by a person or a group of people). Kesadaran akan kepentingan atau keprihatinan bersama akan melahirkan organisasi atau perkumpulan tertentu. Seseorang yang menganut kepercayaan atau prinsip tertentu “sadar” akan pilihannya itu.
Kesadaran dalam bentuk lain adalah pemahaman atau pengetahuan seseorang tentang dirinya dan keberadaan dirinya (Inward knowledge of something, esp. of one’s own existence). Orang yang sadar akan keterbatasan dirinya dalam bidang-bidang tertentu tidak akan memaksakan diri mengambil peran dalam bidang-bidang itu. Maka melalui kesadaran ini bisa difahami bahwa tidak setiap orang ingin atau berambisi menduduki jabatan-jabatan tertentu (presiden, kepala desa, kepala bagian di suatu kantor, dan sebagainya) atau mengejar atau memperdalam keahlian-keahlian atau kepiawaian dalam bidang tertentu (musik, olah raga, peneliti, dsb). Sebaliknya, orang yang menyadari kemampuan atau bakatnya dalam bidang tetentu (seharusnya) akan berusaha mengembangkan kemampuan atau bakat secara maksimal.
Pengetahuan atau perasaan tertentu yang samar-samar (knowledge or feeling, esp. of a not very clear kind; awarenes) juga adalah kesadaran. Ketika seseorang berbicara dengan orang lain, ia masih “sadar” akan keadaan dirinya dan keadaan sekitarnya yang tidak menjadi fokus perhatiannya.
H. Saat-saat rentan kesadaran
Ada saat-saat tertentu di mana kesadaran rentan terhadap bajakan emosi dan karenanya harus diwaspadai. Ironisnya di saat-saat inilah justru “kesadaran” kita harus dibangkitkan atau “diaktifkan”. Membangkitkan kesadaran di saat-saat kritis itu memerlukan latihan berkeseinambungan (akan dibahas di tempat lain) karena akan sangat membantu mencegah serangan irasionalitas.
- saat kurang percaya diri
- malam hari selama tidur ketika tingkat kesadaran minimal
- ketika sedang sangat mengantuk
- ketika sedang dalam situasi ketakutan
- ketika sedang lapar berat
- ketika sakit atau letih
- ketika dalam kegembiraan/kesedihan/kesulitan/persoalan yang luar biasa
- di tengah keramaian (crowd)
- ketika dikejutkan
- ketika sedang merasa sangat tenang dan nyaman
- ketika kenyang
- ketika keinginan akan sesuatu muncul
Dengan kata lain, kerentanan kesadaran terjadi pada saat di mana “keseimbangan diri” manusia” terganggu yang bisa disebabkan oleh satu atau sejumlah hal di atas. Situasi-situasi di atas akan dialami oleh setiap orang atau kelompok orang dan bisa mempengaruhi sikap atau tindakan yang akan diambil oleh orang atau kelompok orang tersebut.
Kesadaran diri adalah keadaan dimana Anda bisa memahami diri Anda sendiri dengan setepat-tepatnya. Anda disebut memiliki kesadaran diri jika Anda memahami emosi dan mood yang sedang dirasakan, kritis terhadap informasi mengenai diri Anda sendiri, dan sadar tentang diri Anda yang nyata. Pendek kata, kesadaran diri adalah jika Anda sadar mengenai pikiran, perasaan, dan evaluasi diri yang ada dalam diri Anda.
Orang sedang berada dalam kesadaran diri memiliki kemampuan memonitor diri, yakni mampu membaca situasi sosial dalam memahami orang lain dan mengerti harapan orang lain terhadap dirinya. Kalau orang lain mengharapkan Anda bicara, maka Anda bicara. Kalau orang lain mengharapkan Anda diam, maka Anda diam. Kalau orang lain mengharapkan Anda yang maju duluan, Anda maju duluan.
Orang yang bisa memonitor diri pasti disukai orang lain. Namun jika kemampuan monitor dirinya sangat tinggi malah bisa menjadi bunglon, alias tidak memiliki identitas karena dimana-mana selalu berusaha menyesuaikan diri. Sebaliknya, orang yang rendah monitor dirinya selalu berperilaku konsisten karena tidak ada usaha untuk menyesuaikan diri dengan situasi yang dihadapi. Entah di pesta, di rapat, di acara apapun dan bertemu siapapun perilakunya tetap saja sama.
Secara ekstrem, kesadaran diri bisa dibedakan menjadi dua, yakni kesadaran diri publik dan kesadaran diri pribadi. Orang yang memiliki kesadaran diri publik berperilaku mengarah keluar dirinya. Artinya, tindakan-tindakannya dilakukan dengan harapan agar diketahui orang lain. Orang dengan kesadaran publik tinggi cenderung selalu berusaha untuk melakukan penyesuaian diri dengan norma masyarakat. Dirinya tidak nyaman jika berbeda dengan orang lain.
Orang dengan kesadaran diri pribadi tinggi berkebalikan dengan kesadaran diri publik. Tindakannya mengikuti standar dirinya sendiri. Mereka tidak peduli norma sosial. Mereka nyaman-nyaman saja berbeda dengan orang lain. Bahkan tidak jarang mereka ingin tampil beda. Mereka-mereka yang mengikuti berbagai kegiatan yang tidak lazim dan aneh termasuk orang-orang yang memiliki kesadaran diri pribadi yang tinggi.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar